Uang dalam ilmu ekonomi tradisional
didefinisikan sebagai setiap alat tukar yang dapat diterima secara umum. Alat
tukar itu dapat berupa benda apapun yang dapat diterima oleh setiap orang di masyarakat dalam
proses pertukaran barang dan jasa. Dalam ilmu ekonomi modern, uang didefinisikan sebagai
sesuatu yang tersedia dan secara umum diterima sebagai alat pembayaran bagi
pembelian barang-barang dan jasa-jasa serta kekayaan berharga lainnya serta
untuk pembayaran hutang. Beberapa ahli juga menyebutkan fungsi uang sebagai alat
penunda pembayaran.
Fungsi Uang
Secara umum, uang memiliki fungsi sebagai perantara untuk pertukaran barang
dengan barang, juga untuk menghindarkan perdagangan dengan cara barter. Secara
lebih rinci, fungsi uang dibedakan menjadi dua yaitu fungsi asli dan fungsi
turunan.
- Fungsi asli
Fungsi
asli uang ada tiga, yaitu sebagai alat tukar, sebagai satuan hitung, dan sebagai penyimpan nilai.
- Fungsi turunan itu antara lain:
Ø Uang sebagai alat pembayaran yang sah
Ø Uang sebagai alat pembayaran utang
Ø Uang sebagai alat penimbun kekayaan
Ø Uang sebagai alat pemindah kekayaan
Ø Uang sebagai alat pendorong kegiatan ekonomi
Berdasarkan hasil diskusi dari kelompok 6 yang mengenai uang, bank dan
pencetakan bank, saya akan menjelaskan sedikit hasil diskusi yaitu mengenai
scarcity. Pada saat ini jumlah uang sudah cukup banyak beredar sehingga jarang
dipalsukan, tetapi kenapa sekarang ini banyak uang palsu yang beredar di
Indonesia, apa yang menyebabkan uang palsu masih banyak beredar ?
dari hasil diskusi bersama terdapat jawabannya yaitu : selama ada peluang,
kejahatan uang palsu banyak terjadi, pemerintah harus memberikan sosialisasi
kepada masyarakat bagaimana cara membedakan uang yang asli dan uang yang palsu.
Kita juga harus berhati-hati apabila menerima uang, kita harus memahami
bagaimana cara membedakan uang yang asli dan uang yang palsu.
1 komentar:
Nice Information
Posting Komentar